Presiden Jokowi (Joko Widodo) menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di halaman Monumen Pancasila Sakti, Jakarta Timur, Selasa (1/10/2019). Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi tiba di kawasan Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya, Jakarta Timur, pukul 07.57 WIB. Hadir pula Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Mufidah Jusuf Kalla.Tepat pukul 08.00 wib upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila dilaksanakan dengan mengangkat tema "Pancasila Sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia".Pelaksanaan upacara berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh sejumlah pejabat negara seperti Ketua Mahkamah Konstitusi MK Anwar Usman, Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno.Lalu Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri BUMN Rini Soemarno dan Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan para Kepala Staf 3 matra serta para tamu negara-negara sahabat.Dalam upacara, naskah Pancasila dibacakan oleh Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang dan naskah Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945 dibacakan oleh Ketua MPR RI Zulkifli Hasan.Sementara itu, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo membacakan dan menandatangani naskah ikrar. rangkaian upacara ditutup dengan doa yang dibacakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Muhadjir Effendy.Sebelum meninggalkan tempat upacara, Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla menyempatkan meninjau sumur tempat 7 Pahlawan Revolusi ditemukan tewas, dan bangunan bersejarah lainnya. Mahendra Dewanata | Agam Wiftarenal | Jakarta
Presiden Jokowi Jadi Inspektur Upacara Hari Kesaktian Pancasila
Selasa, 1 Oktober 2019 - 09:41 WIB
Baca Juga :