Bisnis barang antik di era digital masih cukup menjanjikan. Para pecinta barang antik rela merogoh koceknya dalam-dalam demi barang yang diincarnya. Salah satu galeri barang antik yang berada di Pasar Aviari, Batam, Kepulauan Riau ini tertata apik barang-barang yang usianya tentu tidak muda. Sejumlah jam dinding pada era 60 hingga 80-an tersusun rapi di galeri barang antik milik Zulfy.Di galeri ini juga terdapat ratusan barang antik yang masih berfungsi baiik, ada kamera kuno, tas dan koper kuno, perangkat musik jadul, aneka pajangan kuno, dan masih banyak lagi. Piringan hitam beserta pemutarnya turut melengkapi koleksi pria kelahiran Sumatera Utara ini.Bisnis barang antik, ternyata cukup menjanjikan. Setiap harinya Zulfy bisa menjual barang antiknya satu hingga dua item. Para pembeli banyak yang dari luar kota.Meski saat ini sudah di era digital, keberadaan barang antik masih cukup diminati banyak orang. Para pecinta barang antik rela mengeluarkan koceknya meski harga cukup tinggi. Asmawati, rumah wanita paruh bayah ini, kolektor jam. Di rumahnya dipenuhi barang-barang antik jam dinding.Berbagai barang zaman dahulu dan antik ini bisa Anda temukan dengan harga variatif.Alboin | Batam, Kepulaun Riau
Bisnis Barang Antik di Era Digital Masih Cukup Menjanjikan
Minggu, 29 September 2019 - 06:21 WIB
Baca Juga :