Seekor Anjing Mengamuk Saat Vaksinasi Massal Di Peringatan Hari Rabies Sedunia

AJING NGAMUK WORLD RABIES DAY (Foto : )

Seekor anjing mengamuk dan nyaris menggigit dokter hewan dan pemiliknya saat mengikuti vaksinasi massal di hari rabies sedunia, yang digelar di kawasan Cikupa, Tangerang, Banten, Sabtu (28/9/2019). Meski sempat kesulitan, anjing yang mengamuk akhirnya berhasil divaksinasi.Saat di vaksinasi anti rabies di kawasan Cikupa, Tangerang, Banten, seekor anjing milik warga secara tiba-tiba mengamuk. Meski sudah diikat di tiang tenda, namun anjing jenis Molly ini terus meronta, bahkan nyaris menggigit pemilik dan dokter hewan yang akan memeriksa kondisi kesehatannya.Beruntung, pemilik anjing yang sempat digigit hanya mengalami luka ringan di tangan. Setelah hampir dua puluh menit, anjing ini pun akhirnya berhasil di suntik vaksin rabies.Di hari rabies sedunia ini, ratusan anjing peliharaan milik warga diberi vaksin rabies secara gratis oleh Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Tangerang, Banten.Selain untuk memperingati hari rabies sedunia, kegiatan vaksinasi massal rabies ini dilakukan untuk mencegah kasus rabies pada anjing yang bisa menular ke manusia.Tidak hanya anjing, ratusan warga pemilik  kucing pun berdatangan mengikuti vaksinasi rabies gratis ini. Pasalnya, selain anjing kucing pun bisa terserang rabies.“Dalam pemberian vaksin rabies hanya anjing dan kucing yang dalam kondisi sehat dan suhu tubuhnya normal yang diberi vaksin anti rabies ini. Pasalnya, jika kucing dan anjing dalam kondisi sakit dan suhu tubuhnya diatas normal, vaksin rabies yang diberikan tidak akan bekerja dengan baik,” jelas Kepala Kesehatan Hewan Kabupaten Tangerang, drh. Asmiyati.Sedikitnya ada tiga titik pemberian vaksinasi rabies gratis yang digelar Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Tangerang, yakni di Cikupa, Pasar Kemis dan Kecamatan Cisauk, Tangerang, Banten. Kusnaedi | Tangerang, Banten