Paris Saint Germain (PSG) mengawali pertandingannya di babak penyisihan grup Liga Champions Eropa, dengan kemenangan 2-0, saat menjamu Real Madrid, Kamis dinihari tadi. Penyerang PSG yang juga mantan pemain Real Madrid, Angel Di Maria mencetak “brace” atau memborong dua gol yang dilesakannya di babak pertama. Sementara gol ketiga dicetak bek asal belgia, Thomas Meunier, di detik-detik akhir pertandingan.
PSG yang tampil minus Neymar, karena skorsing serta Edinson Cavani, dan Kylian Mbappe yang masih cedera, memainkan Trio Angel Di Maria, Mauro Icardi, dan Sarabia di lini depan. Ditopang Marco Verratti dan Marquinhos di tengah, PSG tampil langsung menekan tim tamu sejak Kick off. Real Madrid yang memainkan Eden Hazard, Gareth Bale, dan Karim Benzema sebagai Trisula penyerang berupaya mengimbangi permaian agresif PSG.
Pertandingan masuk menit 14, PSG unggul 1-0. Gol berawal pergerakan Bernat dan Mauro Icardi membawa bola ke area kiri pertahanan El Real. Pergerakan Bernat yang tak terduga, kemudian mengirim umpan matang ke Di Maria yang langsung menceploskan bola ke kawang Real Madrid, mengecoh kiper Courtois, dan gol.
Dua menit berselang, tendangan keras Hazard menyambut umpan Benzema, menyamping tipis di sisi gawang PSG, yang dikawal mantan kiper Real Madrid, Keylor Navas. Tembakan bebas Gareth Bale di depan kotak penalti pada menit 32, juga hanya melesat tipis diatas gawang PSG.
Asyik menyerang mengejar ketinggalan, Real Madrid kembali dikejutkan oleh serangan balik cepat PSG yang berbuah gol menit 33. Berawal dari gerakan Idrissa Gueye yang merangsek dari kanan, dan mengoper ke Di Maria di depan kotak penalti. Tak terkawal, Di Maria langsung melepaskan tembakan keras ke pojok kanan bawah gawang Real Madrid. PSG unggul 2-0.
[caption id="attachment_230588" align="alignnone" width="300"]
Liga Champions : PSG Bantai Real Madrid 3-0, Di Maria Borong Dua Gol
Kamis, 19 September 2019 - 05:18 WIB
Baca Juga :