FPKS: Pemindahan Ibukota Butuh Pengkajian Yang Mendalam

PKS SOAL IBUKOTA 3 (Foto : )

Panitia khusus, atau pansus Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) memulai kerjanya dengan mengagendakan rapat pimpinan pansus terkait kajian usulan pemerintah tentang ibukota baru. Pansus akan membahas studi kajian pemindahan ibukota dengan berbagai pihak termasuk dengan pemerintah provinsi, yang akan di dijadikan ibukota baru.Ditemui di sela-sela acara diskusi Fraksi PKS yang mengangkat tema, rencana pemindahan ibukota negara  perspektif politik dan ekonomi, Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menilai pemindahan ibukota bukanlah hal yang sederhana, untuk itu perlu dilakukan pengkajian yang mendalam.“Salah satunya soal pembiayaan pemindahan ibukota, dan landasan hukum terkait pemindahan ibukota. Saat ini menurut Jazuli belum ada keperluan yang mendesak sehingga ibukota harus dipindahkan,” ujar Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini.Fraksi PKS berharap, Pansus pengkajian ibukota baru bisa menghasilkan keputusan yang objektif bukan berdasar pada kepentingan tertentu.“Terkait pemindahan ibukota kalau saya kalau mau tertib berbangsa bernegara ini tentu tidak boleh cepat cepat memindahkan sebelum ada landasan hukum landasan hukumnya apa Undang-Undangnya dulu dong nanti kalau orang belum apa apa udah bangun bangun di sana belum ada landasan undang undang nya atas dasar apa tidak legal," pungkas Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini. Mahendra Dewanata-Agam Wifta Reynal | Jakarta