Neymar Kembali Main Bareng PSG, Cetak Gol Walau Dihujat Suporter

mary-1 (Foto : )

Neymar akhirnya kembali tampil bersama Paris Saint Germain (PSG) saat juara Liga Prancis itu memainkan pertandingan pekan kelimanya, di Liga Prancis melawan Strasbourg, Sabtu malam (14/9). Hubungan Neymar dengan manajemen, sesama pemain, hingga fans sempat tegang saat di akhir musim lalu, Neymar mengatakan sudah tidak punya gairah bermain bersama PSG, dan ingin pulang ke Barcelona. Namun hingga batas akhir bursa transfer, 2 September, tak satupun klub mampu membayar Rp 3,6 Triliun untuk memboyongnya pergi dari PSG.Neymar yang tak dimainkan di empat laga pembuka Liga Prancis, karena statusnya yang belum jelas,  dipasang sebagai starter, oleh pelatih PSG, Thomas Tuchel berada di tengah di belakang Trio penyerang : Choupo Moting, Angel Di Maria, dan Sarabia, saat menghadapi Strasbourg, Sabtu malam.Hampir sepanjang pertandingan Neymar dicemoh dan disoraki suporternya sendiri yang tampaknya masih kesal dengan Neymar. Namun mental pemain Timnas Brasil berusia 27 tahun itu tak goyah, meski berbagai hujatan dan ledekan kerap diteriamanya, setiap kali memegang bola.Seruan klub pada suporter garis keras PSG, untuk menerima dan memaafkan Neymar tampaknya belum sepenuhnya diterima oleh fans. Neymar yang sebenarnya mampu menampilkan permainan terbaiknya beberapa kali gagal memanfaatkan peluang untuk mencetak gol. Namun gol yang ditunggu akhirnya benar benar dicetak Neymar, menit 92 dengan “Tendangan Salto Golnya” menymabut umpan silang Abdou Dialo. Gol seolah membungkam cibirin suporter yang ditujukan padanya. Neymar bahkan mencetak gol kedua, beberapa detik sebelum bubar, namun tidak disyahkan wasit, setelah melihat tayangan di Video Assistant Referee (VAR).Kemenangan 1-0 ini mengukuhkan posisi PSG di puncak klasemen sementara, unggul dua poin dari Rennes di posisi dua, setelah memainkan lima pertandingan.“Saat ini fokus saya adalah untuk PSG, saya ingin persembahkan terbaik,” ucap Neymar yang seolah ingin “ move on” dari semua rentetan masalah. Selama gonjang ganjing transfer, Neymar sempat pula tersangkut masalah mengeam wasit, memukul suporter hingga dugaan kasus perkosaan.Setelah kemenangan ini PSG akan menjamu Real Madrid, Kamis dinihari (19/9) di matchday-1 Liga Champions Eropa. Namun Neymar tak bisa main, karena harus menjalani hukuman akibat mengecam wasit saat PSG disingkirkan Manchester Unitedd di babak 16 Besar Liga Champions musim lalu.