Tolak proyek ratusan warga Desa Batu Luwung, Kecamatan Padarincang, Serang, menggelar istighosah di depan jalan masuk pembangunan proyek geothermal. newsplus.antvklik.com - Perlawanan masyarakat dan mahasiswa Padarincang sebenarnya sudah dilakukan sejak 2017. Hingga kini aksi untuk menolak proyek geothermal terus di gelar, dan saat ini warga menggelar istighosah di depan jalan masuk lokasi pembangunan geothermal.Istighosah ini dilakukan sebagai bentuk penolakan adanya proyek Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTPB) di Gunung Prakasak di Desa Batu Kuwung, Padarincang, Serang.Warga menolak karena dikhawatirkan kehadiran mega proyek tersebut secara tidak langsung akan merusak alam Padarincang yang mayoritas masyarakatnya sebagai petani.Menurut salah seorang peserta aksi, Umi Eha Suhaeni, bahwa ia tidak anti terhadap pembangunan, namun ia meminta agar pembangunan tersebut ramah lingkungan, sosial, budaya dan agama.Setelah puas berorasi, warga kemudian melakukan penandatanganan penolakan terhadap proyek tersebut dan warga berjanji akan terus menyuarakan penolakan hingga pemerintah mencabut izin pembangunan geothermal. Siti Ma'rufah | Serang-Banten
Tolak Proyek Geothermal, Warga Padarincang, Serang, Gelar Istighosah
Selasa, 27 Agustus 2019 - 22:57 WIB
Baca Juga :