Kebakaran hebat melanda pasar terapung di Jalan Yos Sudarso, Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau. Ratusan kios dan ruko hangus dilalap si jago merah. newsplus.antvklik.com - Kebakaran pasar yang menghanguskan ratusan kios dan ruko pedagang ini terjadi Kamis dini hari (22/8/2019). Sisa-sisa kebakaran dan puing-puing bekas terbakar masih terlihat menumpuk di lokasi kebakaran.Hingga siang, petugas pemadam kebakaran dibantu warga masih melakukan upaya pemadaman dan pendinginan, karena masih banyak sisa-sisa dan puing-puing dari kebakaran tersebut mengeluarkan asap.Belum diketahui secara pasti penyebab dari kebakaran yang menghanguskan kios dan ruko pedagang ini.Aparat kepolisian masih terus melakukan penyelidikan penyebab dari kebakaran kios dan ruko yang berada di bibir sungai Indragiri ini. Kapolres Indragiri Hilir, AKBP Cristian Rony, mengatakan, polisi akan mendatangkan tim laboratorium forensik untuk mengetahui penyebab dari kebakaran.Puluhan unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Kobaran api yang semakin membesar membuat warga panik. Namun sebagian warga malah berdatangan ke lokasi kebakaran, ingin menyaksikan dari dekat.Hingga Kamis siang petugas pemadam kebakaran masih melakukan upaya pemadaman dan pendinginan. |Arif Budiman | Indragiri Hilir, Riau |
Pasar Terapung Tembilahan Terbakar, Ratusan Kios Dilalap Api
Kamis, 22 Agustus 2019 - 13:38 WIB
Baca Juga :