“Sudah ada tim yang berangkat ke sana. Kita belum dapat memberikan informasi lebih,” ujar DirkrimUm Polda Jabar Kombes Pol Ikhsantyo, Kamis (15/8/2019).Seperti diberitakan sebelumnya, awalnya, aksi demo mahasiswa yang digelar di Gedung DPRD Cianjur dan dilanjutkan ke Pendopo Kabupaten Cianjur berlangsung tertib.Massa kemudian menuntut untuk bertemu dengan Plt Bupati Cianjur Herman Suherman untuk menyampaikan tuntutannya secara langsung.Akan tetapi, karena Bupati tidak sedang berada di tempat, akhirnya massa aksi yang terdiri dari sejumlah organisasi mahasiswa ekstra kampus itu menggelar orasi di depan gerbang pendopo.Selanjutnya, polisi yang mengetahui bahwa mahasiswa membawa ban yang hendak dibakar, kemudian berusaha dicegah oleh polisi.Namun demikian, mahasiswa tetap melakukan aksi bakar ban, sehingga polisi langsung merangsek hendak memandamkan dengan air, namun ada dari kelompok mahasiswa yang malah menyiram bensin sehingga terkena petugas yang berusaha memadamkan itu.Akibatnya, api besar langsung menyambar beberapa anggota polisi di lokasi tersebut, dan dari lima anggota polisi tersambar api, tiga polisi mengalami luka bakar cukup serius.[caption id="attachment_220427" align="aligncenter" width="300"]
Mengharukan, Pelajar SMA Berikan Air Minum Kepada Polisi yang Terbakar
Jumat, 16 Agustus 2019 - 00:16 WIB
Baca Juga :