Tim bola voli putri DKI Jakarta memetik kemenangan pada laga perdana pertandingan Pra-PON XX/2020 di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Sabtu (3/8/2019). Newsplus.antvklik.com - Bermain di depan penonton yang memenuhi GOR Bulungan Jakarta Selatan tersebut, tim yang dilatih M Anshori menang dengan skor 3-0 (25-13, 25-21 dan 25-19) atas Banten dalam waktu 1 jam 18 menit.Kemenangan ini tentu saja sangat berarti bagi tim bola voli putri DKI karena dua tim teratas akan melangkah ke partai puncak. Ada enam tim yang berlaga di Bulungan. Selain DKI Jakarta dan Banten, tim lain yang berlaga di Pra PON adalah Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Papua Barat.“Anak-anak sempat nervous pada pertandingan tadi. Biasa seperti itu, karena ini pertandingan pertama. Saya instruksikan untuk tidak tegang dan bermain tenang,” kata Anshori.Anshori, mantan pelatih timnas Indonesia ini berharap, di laga kedua saat menghadapi Yogyakarta, timnya akan tampil lebih baik.Ditanya evaluasi pertandingan tersebut, menurut Anshori, timnya masih kurang dalam penerimaan bola pertama dan serangan.
Pra Kualifikasi PON 2020: Tim Bola Voli Putri DKI Jakarta Raih Kemenangan Pertama
Sabtu, 3 Agustus 2019 - 20:13 WIB
Baca Juga :