Rest Area Tol Cipali Dipadati Pemudik, Pengamanan Diperketat

rest area padat oemudik (Foto : )

Memasuki H-7 lebaran, arus mudik di rest area Tol Cikopo-Palimanan Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Rabu dini hari mengalami peningkatan. Peningkatan volume kendaraan ini terjadi karena banyaknya pemudik yang beristirahat lebih lama di rest area tersebut.   newsplus.antvklik.com  - Arus mudik lebaran 2019 melalui  di rest area  kilometer 166 Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Rabu dini hari mengalami kepadatan kendaraan. Para pemudik di lokasi ini didominasi oleh kendaraan roda empat pribadi dengan plat B. Kepadatan yang terjadi di ruas tempat istirahat publik kilometer 166 ini diakibatkan banyak para pemudik memanfaatkan untuk beristirahat karena usai menempuh jarak jauh.Para pemudik yang pulang lebih awal ini  mengatakan akan kembali ke kampung halamannya di sejumlah kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur.  Mereka memilih mudik lebih awal untuk menghindari antrean di sejumlah pintu exit tol.Untuk pengamanan di lokasi rehat 166 Kabupaten Majalengka yang semakin padat dengan kendaraan pemudik ini, Polres Majalengka menempatkan sedikitnya 100 personel di dalam rest area.Kepadatan kendaraan perkirakan akan terjadi pada  31 Mei  2019  atau H minus 5 sampai 2  Juni 2019. | Erfan Septyawan & Udin Pepeh | Majalengka | Jawa Barat |