Berbagai rambu telah dipasang di jalanan agar para pengendara tertib di jalanan. Namun tak semua pengendara mau tertib. Mereka tetap cuek dan melanggar aturan dengan beragam alasan. Berikut penelusuran bagaimana ulah para pelanggar lalu-lintas di salah satu ruas jalan ibu kota . Newsplus.antvklik.com – Jalan Ciputat Raya, Tanah Kusir Jakarta Selatan adalah salah satu ruas jalan yang sengaja dibuat searah. Rambu-rambu yang ada sudah terpasang jelas agar memudahkan pengendara yang melintas dapat melihatnya. Namun tak semuanya mau tertib.Seperti dalam pantauan Jumat (10/5/2019) pagi, masih ada saja pengendara motor yang melawan arah. Padahal ulah para pengendara ini bukan hanya membahayakan diri sendiri, tapi juga pengguna jalan lain. Beberapa di antara mereka juga tak menggunakan helm.Para pengendara merasa berani melanggar aturan karena tak ada polisi yang berjaga di jalan ini. Mereka juga menduga tak ada kamera pemantau aparat di ruas jalan ini.Saat ditanya mengapa nekat melawan arus, alasan para pengendara hampir seragam, yaitu agar cepat sampai tujuan. Bahkan ada yang malah menyampaikan tips bagaimana caranya melawan arus di jalur ini.https://youtu.be/DcxigXxfabE | Alfia Sudarsono-Achmad Junaedi | Jakarta |
Penelusuran Bagaimana Ulah Para Pelanggar Lalu-lintas di Jalanan Ibu Kota
Jumat, 10 Mei 2019 - 15:24 WIB
Baca Juga :