Newsplus.antvklik.com - Banyak cara dilakukan untuk merayakan pergantian Tahun Baru 2019 mendatang. Salah satunya adalah dengan mendaki gunung, sambil menikmati pesona alam yang indah.Destinasi itu yakni Gunung Kerinci. Gunung ini menjadi magnet bagi pendaki yang datang dari daerah setempat, maupun dari luar daerah seperti Bengkulu, Palembang, Riau dan provinsi lainnya.Mereka berdatangan ke gunung yang berada di Jambi itu, untuk merasakan sensasi pendakian gunung yang dijuluki atap Sumatera ini.Salah seorang pengunjung bernama Alfa, berasal dari Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, mengatakan dirinya mendaki bersama sejumlah teman-temannya.Alfa menceritakan meski dirinya telah memiliki pengalaman naik gunung, namun pendakian ke Gunung Kerinci kali ini merupakan pengalaman pertama baginya.“Sejumlah perbekalan telah disiapkan sejak jauh hari seperti logistik, obat-obatan dan yang lebih penting adalah persiapan fisik dan mental,” katanya.Sebelum melakukan pendakian, pengunjung harus melakukan registrasi terlebih dahulu di Pos Penjagaan Gunung Kerinci, dengan mengisi biodata masing-masing pendaki dan meninggalkan KTP mereka di pos penjagaan.Petugas Taman Nasional Kerinci Seblat, Afrizal, mengungkapkan berdasarkan data dari pos penjagaan Gunung Kerinci, sejak Minggu (23/12) hingga Jumat (28/12) ini, tercatat sudah sebanyak 546 pengunjung yang melakukan pendakian. Dari angka tersebut, 1 orang diantaranya berasal dari Jerman.“Diperkirakan hingga perayaan tahun baru, jumlah pengunjung akan semakin bertambah. Petugas pos penjagaan Gunung Kerinci dibantu oleh masyarakat mitra Polisi Kehutanan (Polhut) dan kelompok pecinta alam akan bertugas menjaga dan mengawasinya,” ujarnya.Afrizal menambahkan petugas Pos Penjagaan Gunung Kerinci juga menyediakan porter atau pemandu bagi pengunjung yang baru pertama kali mendaki Gunung Kerinci.Saat ini, pengunjung Gunung Kerinci hanya boleh mendaki hingga Selter 2 dan tidak boleh mendekati kawah karena status Gunung Kerinci masih berstatus waspada dan pengunjung diminta untuk tetap waspada.Laporan Arizal Antoni dari Jambi. (Ashley Soebroto)
Rayakan Pergantian Tahun Baru, Ratusan Orang Mendaki Gunung Kerinci
Jumat, 28 Desember 2018 - 10:42 WIB
Baca Juga :