Polda Metro Jaya Bongkar Sindikat Produksi Narkoba Liquid Vape

Polda Metro Jaya Bongkar Sindikat Produksi Narkoba Liquid Vape (Foto : )

www.antvklik.com- Aparat Subdit 1 Narkoba Polda Metro Jaya berhasil bongkar sindikat pengolah dan penjualan narkoba dalam bentuk liquid vape, melalui media sosial. Terbongkarnya sindikat narkotika ini berawal adanya informasi dari masyarakat tentang maraknya perdagangan narkotika jenis liquid vape yang mengandung narkotika. [caption id="attachment_168884" align="alignnone" width="300"] 14 tersangka yang berhasil dibekuk polisi.[/caption] Petugas melakukan pengembangan terhadap 4 orang yang sudah terlebih dahulu ditahan di Rutan Cipinang Jakarta, yang terlibat dalam kasus ini. Alhasil, 14 orang dibekuk dari berbagai tempat. Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, mereka memproduksi liquid vape mengandung narkotika itu di 2 lokasi berbeda. Hasilnya dijual dalam kemasan 50 mm, melalui media sosial. [caption id="attachment_168885" align="alignnone" width="300"] Barang bukti yang disita polisi.[/caption] “Selain sebuah rumah di pemukiman elit wilayah Kelapa Gading yang dijadikan markasnya, para tersangka menyewa 2 buah apartemen di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Utara, untuk dijadikan rumah produksi,” kata Argo. Ia menambahkan kegiatan para tersangka dalam memproduksi narkotika dan menjualnya melalui media sosial, sudah berlangsung sejak 8 bulan terakhir. Mereka membentuk organisasi bernama ‘Reborn Kartel’. [caption id="attachment_168887" align="alignnone" width="300"] Rumah di Kelapa Gading, Jakarta Utara yang dijadikan markas sindikat narkoba liquid vape.[/caption] Salah satu tersangka yang ditangkap berinisial TY, telah merintis usaha tembakau gorila dan berbagai produk narkoba lainnya. Sampai saat, polisi sukses menangkap 18 tersangka. 2 lagi teman mereka yang terlibat, masih diburu petugas.   Laporan Ajun dan Dedi dari Jakarta