Trauma, Ratusan Pengungsi Gempa Asal Jawa Timur Pulang Hari ini

pengungsi jatim (Foto : )

www.antvklik.com - Ratusan korban gempa Palu  yang mengungsi di asrama haji Sudiang Makassar, Sulawesi Selatan  akhirnya memilih pulang ke kampung halaman. Mereka tidak kembali ke lokasi gempa karena trauma dengan gempa dan tsunami akhir September lalu.Ratusan korban diberangkatkan ke kampung halaman  mereka di Jawa Timur, Minggu (7/10) sore. Para pengungsi  berniat pulang secepatnya agar dapat bertemu dengan keluarga. Mereka hanya membawa pakaian seadanya dan harta benda yang tersisa yang dapat diselamatkan  saat bencana melanda.Para pengungsi diberangkatkan melaui jalur laut atas kerjasama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui Dinas Sosial dengan Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) di Sulawesi Selatan dan Walubi. Rencananya mereka berangkat melalui pelabuhan Makassar tujuan Surabaya, Jawa Timur.Sementara ada juga pengungsi yang berniat kembali ke Palu. Rapiah, bersama  4 orang anggota keluarganya  akan kembali ke Palu. "Kita mengungsi karena kena bencana, keluarga selamat. Insya Allah kembali lagi ke Palu kalau sudah normal,  di Palu saya jualan warung makan," ujar RapiahDi asrama haji, rata-rata para pengungsi korban gempa palu menginap selama dua sampai tiga hari sebelum diberangkatkan ke kampung halaman. Di posko pengungsian asrama haji Sudiang Makassar, tercatat sudah mencapai 2.394 pengungsi. Sebanyak 1.651 warga telah diberangkatkan ke kampung halaman dan yang tersisa saat ini kurang lebih mencapai 519 orang pengungsi.Laporan Asis Hamid