Atlet Rollerskate & Skateboard Makin Semangat Setelah Dikunjungi Sosok Ini

Atlet Rollerskate & Skateboard Asian Games 2018 Makin Semangat (Foto : )

Atlet rollerskate dan skateboard mendapat suntikan semangat setelah dikunjungi Chief de Mission (CdM) Asian Games 2018, Syafruddin dan Ketua KONI Pusat Tono Suratman, Kamis (23/8).

Kedatangan rombongan ke Komplek Olahraga Jakabaring, Palembang untuk menambah motivasi para atlet yang sedang berkumpul dengan para pelatih dan juga manajer venue, Syafruddin yang juga menjabat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi mengucapkan selamat berlomba kepada para atlet yang sudah siap tempur menghadapi lawan tanding di Asian Games 2018.

CdM & Ketua KONI Pusat saat mengunjungi atlet rollerskate & skateboard Asian Games 2018 Lomba skateboard akan digelar pada 28-29 Agustus 2018. Sedangkan lomba rollerskate baru dimulai pada 31 Agustus mendatang. “Kondisi para atlet sudah 95 persen.

Mereka sudah siap berlaga,” kata VM Rollerskate yang juga Kabid Binpres PB Porserosi, Jeffry Abel. Menurut Jeffry, saat ini para atlet hanya perlu memperdalam taktik menghadapi lawan berat.

Latihan Fisik Hadapi Suhu Panas

Jeffry menambahkan, para atlet juga sudah beradaptasi dengan melakukan latihan fisik untuk menghadapi suhu panas di Palembang. “Harus diakui tantangan di Asian Games kali ini memang berat.

Bukan hanya dari lawan, tetapi juga suhu. Namun, para atlet kita sudah siap,” tegas Jeffry. Ditambahkan,  saat ini sudah tidak ada kendala berarti untuk menggelar event. “Kalaupun ada perbaikan, itu hanya hal kecil yang tidak menyangkut esensi event,’ ujar Jeffry.